AdvetorialDPRD PROVINSI KALTIM

Puji Minta Orang Tua Sadar Kesehatan dan Hak Anak

banner dprd kaltim

Samarinda, arusmahakam.co – Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kaltim Puji Setyowati mengingatkan para orang tua tentang tanggung jawab terhadap kesehatan anak-anak dan pemenuhan hak mereka.

“Kesehatan dan pemenuhan hak anak bukanlah hanya tanggung jawab instansi kesehatan,” tuturnya.

Tetapi juga kewajiban setiap individu yang terlibat dalam kehidupan anak-anak. Ia menjelaskan bahwa setiap rumah adalah entitas yang unik dengan kebutuhan yang berbeda, terutama jika terdapat banyak anak dalam keluarga tersebut. Untuk mengatasi hal itu, ia pun memberi contoh program dasawisma yang pernah dilakukan di Samarinda lalu.

Program ini melibatkan para kader yang bertugas mencatat informasi tentang 10 rumah di satu RT, termasuk data-data penting seperti akte kelahiran. Hal ini penting, menurutnya, untuk memastikan bahwa catatan resmi seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP) tersedia untuk semua warga, terutama anak-anak.

Ia menyadari bahwa dalam banyak kasus, masyarakat mungkin menghadapi isolasi sosial atau ketidakmampuan ekonomi yang membuat mereka enggan berbicara atau berkoordinasi dengan pihak terkait. Oleh karena itu, Puji Setyowati mendorong kolaborasi antara lembaga terkait seperti camat dan lurah untuk memastikan bahwa anak-anak memiliki akses ke pendidikan dan hak-hak mereka terpenuhi.

Menurut Ketua Fraksi Demokrat Nasdem, hak anak untuk menerima pendidikan adalah hak yang berlaku untuk semua anak, termasuk mereka yang tidak mampu secara ekonomi.

“Kesadaran dan kerja sama dari seluruh masyarakat, instansi kesehatan, dan pemerintah sangat penting dalam memastikan kesejahteraan anak-anak di Kalimantan Timur,” tutupnya. (advdprdkaltim/waw)

Baca juga:  Usai Dilantik Ketua MWC NU Marangkayu Berpesan agar Para Pengurus Ikhlas dalam Berjuang untuk Kebesaran NU

Related Articles

Back to top button